Physical Address

304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124

Home Scroll Top

20+ Aplikasi Menulis Dengan AI – Peluang atau Ancaman Bagi Penulis ?

Aplikasi Menulis dengan Ai – Apakah Anda seorang penulis konten yang ingin meningkatkan ketrampilan menulis?

Tantangan terbesar bagi seorang penulis konten adalah mampu secara konsisten membuat konten dengan kualitas tulisan yang baik. Dalam dunia yang kompetitif, hal ini tidak mudah untuk dilakukan.

Ada banyak tekanan pada pembuat konten untuk memberikan konten yang berkualitas dan banyak pembacanya. Anda dituntut untuk menghasilkan artikel dengan banyak kata dengan waktu yang singkat serta Anda juga harus memastikan bahwa konten yang Anda tulis dapat dibaca dengan enak.

Beberapa tahun kebelakang mungkin ini menjadi tantangan tersendiri untuk dilakukan, tapi lain hal halnya dengan sekarang.

Membuat konten dengan waktu singkat saat ini sudah memungkinkan untuk dilakukan dengan menggunakan bantuan Artificial Intelegent Writer atau Penulis dengan teknologi kecerdasan buatan.

Nah, Untuk itu pada artikel kali ini saya akan menjelaskan Apa itu AI writer, Apakah menjadi ancaman bagi para penulis, dan Beberapa macam Ai Writers yang dapat Anda gunakan.

Daftar Isi

Apa itu Artificial Intelligence (AI) ?

Apa itu Artificial Intelligence ?
Source Canva

Seperti yang sudah Anda ketahui, AI adalah singkatan dari Artificial Intelligence atau dalam bahasa Indonesianya yaitu kecerdasan buatan.

Berkenaan dengan aplikasi menulis Ai, ini merupakan perangkat lunak canggih yang dapat Anda gunakan untuk menghasilkan konten berbasis teks.

Mereka memanfaatkan pemrosesan bahasa alami (NLP), yang merupakan teknologi Ai khusus yang telah terprogram untuk memahami pola dan struktur dalam teks tertulis.

Aplikasi menulis Ai ini dapat Anda gunakan dalam berbagai aplikasi seperti pembuata konten termasuk postingan dan artikel blog, konten media sosial, dan jenis teks pemasaran lainnya.

Beberapa dari mereka juga membantu memperbaiki kesalahan tata bahasa yang umum, menghasilkan berita utama, hingga mengoreksi artikel SEO dalam beberapa teks.

Memahami cara kerja Artificial Intelligence (AI)

Cara Kerja Ai
Source : Canva

Anda mungkin telah mengetahui bahwa aplikasi penulisan Ai menggunakan dukungan pemrosesan bahasa alami.

Tetapi tidak semua aplikasi ini menggunakan NLP dengan cara yang sama untuk memproses sebuah tulisan. Beberapa aplikasi lainnya memiliki NLP bawan yang mereka buat sendiri.

Disisi lain, beberapa aplikasi menulis Ai memproses sebuah tulisan menggunakan NLP pihak ketiga yang dibuat oleh perusahaan yang mempunyai spesialisasi dalam teknologi khusus tersebut.

Pilihan ini menjadi normal bagi developer untuk mengembangkan aplikasinya tersebut.

Faktanya saat ini semakin banyak solusi penulisan Ai bergantung pada NLP spesifik yang dikenal sebagai Generative Pretrained Transformer 3 atau GPT-3.

Developer telah melatih GPT-3 untuk memahami miliaran kata dan parameter untuk memahami cara orang menulis sehingga ia terkenal sebagai salah satu model bahasa yang paling kuat.

Akankah Aplikasi Menulis Ai Menggantikan Posisi Penulis?

Ai menggantikan penulis
Source : Canva

Bahasan ini cukup menarik. Sebab semakin berkembang pesatnya teknologi, maka posisi manusia dalam bekerja ada kemungkinan akan digantikan oleh mesin seperti halnya Ai ini.

Sudah banyak jenis pekerjaan yang digantikan oleh mesin. Lantas apakah hal ini juga akan terjadi juga pada penulis?

Pemikiran mengenai munculnya aplikasi penulisan menggunakan Artificial Intellegent yang dapat menghasilkan konten tertulis secara otomatis mungkin terdengar menjadi salah satu ancaman.

Namun, perlu Anda ketahui Aplikasi penulisan Ai yang menggantikan profesi penulis sebenarnya adalah sesuatu yang tidak akan terjadi, setidaknya dalam waktu dekat ini.

Hal ini karena dengan segala pelatihan yang canggih, NLP ini belum bisa secanggih kecerdasan manusia.

Alih-alih memikirkan aplikasi penulisan Ai sebagai salah satu ancaman, saya memiliki pendapat yang berbeda.

Aplikasi menulis Ai ini dapat Anda manfaatkan sebagai solusi yang dapat mendukung ketrampilan menulis Anda menjadi lebih baik lagi.

Selain membuat proses pembuatan konten menjadi lebih mudah dan cepat, banyak dari kegunaan aplikasi penulisan ini untuk mengatasi blok penulisan yang membuat Anda stuck.

Aplikasi menulis ini dapat membantu Anda untuk mendapatkan inspirasi kosa kata atau alur tulisan yang mana hal ini masih menjadi masalah untuk penulis pemula.

Mungkin saja dengan adanya kolaborasi antara Anda sebagai penulis dengan Ai ini akan membuat dunia perkontenan dapat menghasilkan tulisan-tulisan yang berkualitas.

Untuk itu, pada bahasa selanjutnya saya akan menampilkan secara singkat beberapa aplikasi penulisan menggunakan teknologi Ai yang dapat Anda manfaatkan untuk menghasilkan tulisan yang lebih berkualitas.

Baca Artikel Lainnya

Pengertian, Manfaat, dan Jenis Blog untuk Kamu Ketahui

Aplikasi Menulis Ai Terbaik versi KopiSEO

Sejauh ini sudah banyak aplikasi penulisan yang menggunakan Ai, tetapi PR yang harus Anda selesaikan yaitu menemukan salah satu yang menurut Anda paling cocok.

Setiap aplikasi menulis Ai mempunyai karakteristiknya masing-masing, sehingga menemukan aplikasi menulis Ai terbaik sangat tergantung juga pada apa yang Anda cari.

Ada apikasi untuk membantu Anda menulis konten pendek dan panjang, ada juga yang mengkhususkan untuk meningkatkan teks tertulis.

Ada juga yang lebih fokus untuk pengoptimalan dan pemformatan SEO, serta adapula yang dapat melakukan semuanya.

Tidak ada salahnya untuk Anda mencoba semuanya guna menemukan mana yang menurut Anda paling cocok untuk digunakan dalam pengoptimalan tulisan Anda.

Untuk itu, berikut ini ada beberapa aplikasi penulisan Ai yang dapat Anda coba,

1. Rytr

Aplikasi menulis Rytrme
Aplikasi Menulis Rytr.me

Dengan lebih dari 1,5 juta pengguna hingga saat ini dan mendapatkan hampir 5 bintang di platform review, Rytr merupakan salah satu platform penulisan Ai paling komprehensif.

Rytr banyak yang menyukainya, terutama oleh pengguna karena mudah untuk pengoperasiannya serta memiliki asisten penulisan yang cocok untuk pemula dalam bidang penulisan konten.

Rytr mendapat dukungan dari historis dan formula copywriting yang ilmiah. Aplikasi ini sangat berguna dan dapat Anda gunakan untuk mengkompilasi seluruh postingan blog dari awal hingga selesai.

Selain itu, Rytr dapat Anda gunakan untuk menulis copy iklan, ulasan, serta artikel bisnis.

Fitur Rytr:

  • Membuat 40+ konten berkualitas dari berbagai jenis kasus.
  • Support lebih dari 30 bahasa di dunia, termasuk bahasa Indonesia
  • Dapat menghasilkan konten yang unik dengan lebih dari 20 intonasi tulisan yang berbeda.
  • Terdapat fitur pemeriksaan plagiarisme dan pemeriksaan tata bahasa.
  • Perpustakaan dengan lebih dari 2.000 ide untuk membantu Anda menghasilkan lebih banyak ide.
  • Dapat membuat konten dalam waktu singkat (1.000 kata artikel dalam 15 menit).
  • Tersedia paket gratis yang dapat Anda gunakan semaunya.

Harga:

Paket Hemat dapat membuat 100.000 karakter dengan biaya $9/bulan

Paket Unlimited dapat menghasilkan karakter tak terbatas dengan biaya $29/bulan

2. CopyAi

Aplikasi Menulis CopyAi
Aplikasi Menulis CopyAi

Copy Ai bertujuan untuk menjadi idaman para copywriter dan penulis konten. Sejauh ini mereka telah membantu lebih dari satu juta kreator untuk menghasilkan konten.

Copy Ai dapat Anda gunakan untuk berbagai macam keperluan seperti penulisan copywriting, teks media sosial, konten email, dan copy untuk iklan digital.

Baru-baru ini, CopyAi telah melayani konten dalam bentuk yang lebih panjang seperti halnya menulis postingan blog.

Fitur CopyAi :

  • Dapat membuat judul postingan blog, judul webinar, caption instagram, konten email, dan masih banyak lagi.
  • Terdapat fitur penulisan ulang kalimat.
  • Menawarkan beragam keperluan tulisan konten
  • Tersedia lebih dari 25 bahasa (sayangnya belum support bahasa Indonesia)
  • Opsi gratis yang tidak mengharuskan Anda memiliki kartu kredit.
  • User Interface yang ramah untuk pengguna
  • Versi gratis mendapat akses lebih dari 90 alat copywriting
  • Menggunakan teknologi GPT-3

Harga :

Paket Pro mengharuskan Anda membayar sebesar $49 perbulan (atau $35 perbulan jika Anda membayar tahunan) dan menawarkan kredit proyek tanpa batas dengan dukungan yang maksimal.

3. Grammarly

Aplikasi Koreksi Ejaan Grammarly
Aplikasi Koreksi Ejaan Grammarly

Grammarly merupakan salah satu solusi pertama yang terlintas dalam pikiran ketika membahas Alat tuli Ai (terutama untuk penulisan bahasa Inggris).

Aplikasi menulis ini menggabungkan pembelajaran mesin dan pembelajaran mendalam untuk mengoreksi kesalahan tata bahasa saat Anda menulis.

Grammarly juga menawarkan sejumlah fitur untuk membantu Anda menghasilkan konten yang enak untuk dibaca.

Dengan pengguna mencapai 30 juta setiap hari, aplikasi Grammarly dapat berjalan sebagai ekstensi browser dan bahkan terintegrasi dengan Microsoft Word dan Google Docs.

Tentunya hal ini membuat Anda menjadi lebih mudah dan fleksibel dalam menulis artikel.

Fitur Grammarly :

  • Kemampuan proofreading yang komprehensif, termasuk pemeriksaan ejaan, pemilihan kata, nada, gaya penulisan, dan lain-lain.
  • Membantu Anda untuk menulis ulang sebuah kalimat
  • Membantu menyarankan kepada Anda perbaikan alternatif untuk kesalaan.
  • Dapat memeriksa plagiarisme tulisan.
  • Support dengan beragam aplikasi populer seperti Ms. Word, Google Document, Evernote, Slack, dan semua browser utama.
  • Tersedia Opsi Gratis

Harga :

Paket Premium : $12 perbulan dengan berbagai alat untuk professional maupun siswa.

Paket Bisnis : $15 perbulan per anggota tim. Paket ini untuk perusahaan dan tim serta menawarkan berbagai fasilitas tambahan seperti panduan gaya, nada merk, dashboard analitik, dan dukungan email prioritas.

4. WordAi

Aplikasi Menulis WordAi
Aplikasi Menulis WordAi

WordAi menawarkan kemampuan sepenuhnya merestrukturisasi seluruh kalimat yang Anda masukkan. WordAi merupakan aplikasi rewrite konten tingkat lanjut.

Perangkat lunak ini menggunakan berbagai model pembelajaran mesin untuk menulis ulang artikel yang ada.

Hal ini memungkinkan Anda untuk membuat konten unik dengan mempertahankan makna umum yang sama dengan dokumen aslinya.

Dengan kemampuan menulis ulang artikel yang sama hingga 1.000 kali, WordAi memungkinkan untuk menghasilkan banyak konten dalam waktu yang singkat tanpa harus dengan menggunakan cara manual.

Fitur WordAi :

  • Pemintal artikel Ai
  • Penulisan ulang kalimat dan frasa kata
  • Generator judul artikel unik
  • Menuliskan artikel secara massal
  • Koreksi Ejaan dan tata bahasa
  • Dapat terintegrasi dengan Copyscape dan Article Forge
  • Uji coba gratis selama 3 hari.
  • Untuk mendapatkan trial perlu menggunakan kartu kredit

Harga :

Paket Bulanan : $57 / bulan dengan mengakses semua fitur standar

Paket Tahunan : $27 per bulan dengan mengakses semua fitur standar.

5. WriteSonic

Aplikasi Penulisan Writesonic
Aplikasi Penulisan Writesonic

WriteSonic merupakan solusi penulisan Ai lengkap yang didukung oleh Deep Learning. Aplikasi ini hampir mirip dengan Jasper.

WriteSonic ini ditujukan untuk pemasar digital, agensi, dan perusahaan e-commerce yang ingin membuat semua jenis konten asli.

Selain dapat membuat copy untuk iklan, deskripsi produk, email, dan landing page, Anda juga dapat menggunakan WriteSonic untuk konten berbentuk panjang seperti artikel blog.

Faktanya, Tools AI ini menawarkan kemampuan untuk menghasilkan seluruh postingan blog sebanyak 1.500 kata hanya dalam waktu 15 detik saja.

Fitur WriteSonic :

  • Penulisan artikel blog menggunakan teknologi Ai
  • Peringkas teks
  • Pembuat ide artikel
  • Dapat melakukan parafrase kalimat
  • Pembuat jawaban pada Quora
  • Mendapatkan dukungan lebih dari 25 bahasa
  • Memudahkan membuat copy iklan, landing page, deskripsi produk, dll.
  • Tersedia uji coba secara gratis

Harga :

Paket jangka pendek : Biayanya mulai dari $10 perbulan dengan mengakses ke sebagian besar fitur standar

Paket jangka panjang : Biayanya mulai dari $13 per bulan sudah termasuk dukungan prioritas.

6. Scalenut

Aplikasi Penulisan Scalenut
Aplikasi Penulisan Scalenut

Scalenut menggabungkan kemampuan pembuatan konten dan analisis untuk membantu penulis menghasilkan konten dengan SEO berkualitas tinggi untuk berbagai tujuan.

Scalenut dapat digunakan dalam berbagai macam hal mulai dari pembuatan copy website, konten media sosial, hingga penulisan artikel blog dengan jumlah kata yang panjang.

Platform ini cocok digunakan oleh konten kreator, pengusaha, maupun agensi.

Fitur Scalenut :

  • Dapat membuat postingan blog dalam 5 menit menggunakan fitur Cruise Mode
  • Membuat Copywriting secara otomatis
  • Alat penelitian SEO dan pengoptimalan kata kunci
  • Menjadi penilai artikel yang Anda tulis
  • Dapat berkolaborasi dengan beberapa orang lainnya
  • Mempunyai kemampuan untuk menghasilkan ulasan produk
  • Terdapat opsi gratis selama 7 hari dengan menggunakan kartu kredit.

Harga:

Paket Individual : $29 / bulan 100.000 kata Ai, 40 pilihan Ai, dan lima laporan SEO

Paket Growth : $32 / bulan penulisan kata menggunakan Ai tak terbatas, 30 SEO Reports, dan dapat menggunakan fitur parafrase kata.

Paket Pro : $60/bulan untuk menikmati semua yang ada di paket Growth dengan tambahan mendapatkan 100 topic cluster dan dapat digunakan oleh 2 user.

7. Article Forge

Aplikasi Penulisan ArticleForge
Aplikasi Penulisan ArticleForge

Article Forge merupakan alat penulisan Ai yang mengklaim dapat menghasilkan konten asli, unik, dan teroptimasi untuk SEO.

Aplikasi ini melakukannya dengan bantuan beberapa model pembelajaran mendalam.

Article Forge juga dikatakan sebagai alat Ai pertama dari jenisnya yang secara otomatis meneliti, merencanakan, dan menulis konten dalam bentuk yang panjang.

Anda hanya perlu memasukkan kata kunci yang relevan dengan niche yang Anda target dan Article Forge akan melakukan semuanya untuk Anda.

Fitur Article Forge :

  • Menghasilkan konten yang meniru tulisan manusia
  • Dapat membuat artikel secara massal
  • Terintegrasi langsung dengan copyscape untuk pengecekkan plagiarism
  • Otomatisasi SEO
  • Dapat memposting artikel langsung ke WordPress
  • Terdapat uji coba gratis dengan batasan kata.

Harga Article Forge :

Paket Basic : 25.000 kata dengan biaya sebesar $13

Paket Standar : 250.000 kata dengan biaya sebesar $27

Paket Unlimited : Tak ada batasan kata yang dapat di generate dengan biaya sebesar $57/bulan

8. Jasper

image 6
Jasperai

Jasper merupakan salah satu Ai writing tools terbaru di pasaran. Hebatnya, dalam waktu yang tergolong singkat, platfor ini telah mendapatkan reputasi yang kuat.

Mereka berhasil menjadi salah satu solusi ai writing terkuat yang berjalan pada arsitektur GPT-3.

Jasper secara khusus dipuji karena fleksibilitas dan ketepatannya sehingga mampu untuk menghasilkan konten yang unik dan kreatif.

Jasper juga dapat Anda manfaatkan untuk membuat konten baik itu berbentuk pendek atau panjang.

Ia juga mampu membuat berbagai macam artikel blog seperti artikel bisnis, kesehatan, buku, hingga puisi.

Jasper juga memastikan jika tanda baca, tata bahasa, dan struktur kalimatnya sudah sesuai.

Fitur unggulan lain yang dimiliki oleh Jasper yaitu kemampuannya untuk melengkapi kalimat secara otomatis saat Anda menulis.

Fitur dari Jasper :

  • Mendukung lebih dari dua puluh bahasa di dunia.
  • Dapat membantu menghasilkan deskripsi dan judul meta SEO.
  • Dilengkapi dengan lebih dari 50 template pembuata konten.
  • Kemampuan untuk menghasilkan konten berdasarkan hasil listingan pada pencarian google.
  • Mereka memiliki lebih dari 2.500 gaya penulisan yang dikenali.
  • Cepat dan mudah untuk digunakan menghasilkan konten dari awal serta secara otomatis akan melengkapi seluruh kalimat.

Harga Jasper :

Starter Mode : Harga mulai dari $29 per bulan dengan 20.000 kata. Dapat digunakan hingga lima pengguna.

Boss Mode : Menawarkan fitur tambahan seperti editor Google docs, menulis dan editorial, dan mereview tulisan keseluruhan artikel dengan biaya $59 perbulan

Business Plan : Memungkinkan untuk menambah jumlah kata khusus dan paket pengguna. Harganya tidak dicantumkan. Anda dapat menghubungi tim penjualan secara langsung.

9. GrowthBar

image 7
GrowthBar

GrowthBar merupakan alat penulisan Artificial Intelligence yang dibangun menggunakan bahasa GPT-3. Fitur ini dianggap sebagai solusi lengkap untuk membuat konten yang ramah SEO dengan klik.

GrowthBar dapat membuat garis besar artikel serta dapat melakukan riset keyword, menambahkan internal link, dan menganalisis SEO dari pesaing.

Mereka juga dapat menulis postingan blog lengkap dari awal hingga akhir. Aplikasi Penulisan Ai ini juga dapat digunakan untuk menghasilkan ide artikel dan membuat paragraf tunggal.

Fitur dari GrowthBar:

  • Editor konten untuk menghasilkan artikel yang panjang
  • Auditor konten yang dapat membantu dengan optimasi SEO, riset keyword, menilai keterbacaan, dan analisis SEO pesaing.
  • Dapat melakukan analisis backlink
  • Pembuatan konten yang cepat
  • Kemampuan untuk menghasilkan iklan Facebook dan Google termasuk juga membuat ide postingannya.

Harga GrowthBar:

Paket Pemula : Untuk menghasilkan 25 konten brief dan lebih dari 200 paragraf dikenakan biata sebesar $29 perbulan

Paket Pro : Dengan biaya $79 perbulan dilengkapi dengan 100 conten brief, 500 paragraf, dan kemampuan untuk menganalisis 1.000 kata kunci pesaing.

Paket Agensi : Berbiaya $129 perbulan dapat menghasilkan 2.000 paragraf, 300 konten brief, dan melacak hingga 5.000 kata kunci pada 10 situs. Dan masih banyak keuntungan lainnya.

10. Ink

image 8
image 8

Ink merupakan solusi alat penulisan Ai yang mempunyai beragam fitur yang dapat mengoptimalkan konten Anda.

Anda dapat menggunakan Ink untuk menuliskan artikel secara lengkap atau menuliskan kembali artikel yang bersumber dari blog atau website yang lain.

Ink juga memiliki alat SEO bawaan yang dapat membantu Anda mengoptimalkan artikel yang Anda tulis untuk pencarian. Selain itu, platform ini memiliki kemampuan pengeditan yang mirip dengan Grammarly.

Fitur Ink :

  • Alat menulis blog secara lengkap, Rewrite, parafrase, dan mengedit artikel
  • Dapat digunakan untuk optimasi SEO
  • Asisten robot dapat membantu memperbaiki kesalahan tata bahasa dan meningkatkan keterbacaan.
  • User Interface yang ramah bagi pengguna
  • Tersedia pilihan gratis
  • Dapat diintegrasikan dengan wordpress

Harga Ink:

Meskinpun terdapat opsi gratis, Ink juga menawarkan paket professional seharga $50 perbulan untuk satu pengguna dengan kemampuan menulis artikel SEO tanpa batas.

11. Ai-Writer

image 9
image 9

Menurut klaim mereka sendiri, Ai-Writer merupakan platform pembuatan konten paling akurat di pasar. Alat ini mampu menghasilkan draft artikel panjang hanya dengan menuliskan keyword.

Ai-Writer juga menulis dengan memperhatikan kaidah SEO sehingga menghasilkan kualitas konten yang baik.

Fitur dari Ai-Writer:

  • Menghasilkan draft artikel dari keyword
  • Hasil konten yang unik dan original
  • Artikel yang ditulis teroptimasi SEO
  • Terdapat fitur rewrite
  • Dapat mempublikasikan langsung ke WordPress
  • Uji Coba gratis
  • Tersedia banyak template untuk menulis artikel, iklan, dan lainnya.

Harga Ai-Writer

Paket dasar: Menyediakan 40 artikel, generator teks, dan editor SEO seharga $29 per pengguna.

Paket Standar: $59 per Bulan untuk 150 Artikel, ditambah semua fitur Paket Dasar.

Paket Power: Paket ini cocok untuk grup hingga 10 orang dengan biaya $375 per Bulan untuk batas maksimum 1.000 artikel.

12. Neural Text

image 10
image 10

NeuralText mempercepat proses penulisan dengan membuat teks secara otomatis berdasarkan topik bahasan.

NeuralText menggunakan model pemrosesan GPT-3 sehingga tidak hanya menyediakan konten orisinal, tetapi juga mencari kata kunci terbaik di niche Anda dan mengoptimalkan pekerjaan Anda agar mudah dibaca.

Fitur NeuralText :

  • Pembuatan teks berbasis AI
  • Alat pelaporan dan SEO bawaan
  • Riset kata kunci untuk menemukan kata kunci yang tepat untuk niche atau produk Anda
  • Pengelompokan kata kunci
  • Mengoptimalkan konten untuk meningkatkan keterbacaan dan meningkatkan kemampuan pencarian
  • Dukungan untuk tujuh bahasa
  • Paket gratis tanpa batas
  • Integrasi dengan Google Docs

Harga NeuralText :

Paket pemula: seharga $49 per bulan. Paket ini mencakup 60 ringkasan konten, template dan 200 smart copy run.

Paket Pro: Paket ini cocok untuk grup hingga lima orang dan mencakup ringkasan konten tanpa batas dan 3.000 kredit kredit kluster kata kunci. Anda juga mendapatkan diskon 50% dari addon smart copy tak terbatasnya.

13. Copysmith

image 11
image 11

Copysmith sering dibandingkan dengan CopyAI, namun perangkat lunak ini terutama ditargetkan untuk pengguna e-commerce. Model pemrosesan GPT-3 digunakan untuk membuat konten yang berkualitas SEO.

Mereka dapat membuat landing page, iklan media sosial, deskripsi produk, deskripsi YouTube, dan banyak area lainnya. Copysmith juga dilengkapi dengan berbagai template yang dapat digunakan untuk meningkatkan keterampilan copywriting Anda.

Fitur Copysmith

  • Menghasilkan secara konten massal
  • Deskripsi produk massal
  • Menghasilkan konten yang lolos pemeriksaan plagiarisme
  • Kemampuan untuk membangun promo
  • Kolaborasi dan dukungan untuk tim konten
  • Banyak integrasi yang tersedia, termasuk MS Word dan Google Ads, Docs. Zapier.

Harga Copysmith

Paket pemula: Dengan harga $19/bulan, paket ini menawarkan fasilitas seperti dukungan dalam aplikasi dan hingga 33.000 kata

Paket profesional: dengan biaya $59/bulan, mencakup hingga 260.000 kata, dan termasuk 100 pemeriksaan plagiarisme per bulan.

Paket perusahaan: Paket ini cocok untuk bisnis. Untuk meminta demo, silakan hubungi Copysmith.

14. ProWritingAid

image 12
image 12

ProWritingAid merupakan aplikasi penulis ai berbasis AI yang membantu para pembuat konten meningkatkan keterampilan menulis. Alat ini menyediakan pengeditan tata bahasa dan gaya serta bantuan penulisan melalui algoritma penulisan yang canggih.

Pengguna ProWritingAid dapat melihat laporan terperinci dan menerima saran untuk meningkatkan pekerjaan mereka. ProWritingAid dapat diintegrasikan dengan banyak browser dan aplikasi.

Fitur ProWritingAid

  • Membuat konten dengan teknologi AI
  • Alat pengeditan gaya dan pemeriksaan tata bahasa
  • Dapat langsung terintegrasi dengan MS Word dan Google Docs, Firefox, Google Chrome, Medium Mac, OS Windows, dll.
  • Melaporkan penulisan secara mendalam
  • Pencari kata kunci
  • Terdapat bantuan berupa tips dan alat menulis
  • Paket harga yang disederhanakan
  • Ekstensi Chrome Gratis

Harga ProWritingAid

Langganan Bulanan: Ditagih 20 USD per bulan, dan Anda mendapatkan semua fitur.

Langganan Tahunan: $79/tahun untuk semua fitur

Akses Tidak Terbatas: Untuk satu kali $399,

15. Outranking

image 13
image 13

Outranking merupakan alat penulisan menggunakan tenaga AI bertenaga GPT-3 yang dikhususkan untuk memberikan konten SEO berkualitas tinggi.

Alat ini digunakan terutama oleh para profesional SEO dan pemasar digital yang menginginkan ROI terbaik untuk strategi konten mereka.

Outranking akan memudahkan penelitian kata kunci otomatis dan detail, analisis SERP, dan penilaian SEO. Ini juga dapat membantu dengan alur kerja konten dan penulisan AI.

Fitur Outranking

  • Membuat konten brief secara otomatis
  • Menulis konten dengan menggunakan kecerdasan buatan
  • Editor konten SEO
  • Panduan optimalisasi pada halaman
  • Pelacak dan pengoptimal untuk halaman yang ada
  • Dukungan pelanggan 24/7

Harga Outranking

Paket tunggal: Paket ini untuk kreator tunggal. Paket ini mencakup 125.000 kata per bulan dan 20 proyek/dokumen SEO seharga $129/bulan.

Paket Pro: $229/bulan. Paket ini paling baik untuk agensi kecil dan tim konten dengan kurang dari 100.000 pengunjung. Termasuk 500.000 kata per bulan, konsol Google Penelusuran, dan 300 pencarian kata kunci.

Paket Perusahaan: Mulai dari $429/bulan. Paket ini mencakup 1.000.000 kata/bulan, Onboarding platform, 100 proyek/dokumen SEO, dan 1 juta kata/bulan.

Paket perusahaan: Dirancang untuk perusahaan besar dan situs web yang memiliki biaya bulanan $999. Paket ini mendukung 10 anggota tim, dan termasuk manajer akun serta kata-kata tak terbatas per tahun.

16. QuillBot

image 14
image 14

QuillBot adalah alat penulisan ulang AI yang sudah dipercaya banyak orang. Lebih dari 50 juta orang telah menggunakan platform ini untuk menyempurnakan kalimat dan parafrase mereka.

QuillBot menawarkan bantuan dengan melakukan koreksi tata bahasa, pengujian plagiarisme, meringkas artikel, dan masih banyak fitur lainnya untuk Anda eksplorasi.

Fitur QuillBot

  • Alat parafrase untuk konten
  • Dapat melakukan pemeriksaan plagiarisme dan Tata Bahasa
  • Membuat sumber refrensi secara otomatis
  • Penghitung kata
  • Dapat digunakan oleh tim
  • Menemukan sinonim
  • Banyak pilihan fitur yang ada secara gratis
  • Ekstensi untuk MS Word & Google Chrome

Harga QuillBot

Paket Bulanan: Dengan $9,95/bulan, Anda mendapatkan semua fitur.

Paket Setengah Tahunan: $6,66/bulan dengan semua fitur.

Paket Tahunan: $4.17/bulan, dengan semua fitur.

17. Surferseo

surferseo
image 15

Surferseo merupakan salah satu alat penulisan berbasis Ai terbaik untuk membuat konten yang dioptimalkan untuk SEO. Dengan menggunakan algoritma NLP serta didukung oleh 50 pengembang professional tentu menghasilkan alat penulisan yang baik.

Surfer dapat mempelajari niche dan domain untuk membantu Anda membuat konten agar mendapatkan peringkat di Google.

Dengan mengintegrasikan tools lain seperti Jasper, Google docs, dan WordPress akan memudahkan Anda untuk membuat dan menerbitkan artikel.

Fitur Surferseo :

  • Dapat membuat kerangka artikel untuk semua jenis konten beserta isi paragrafnya.
  • Mempunyai halaman konten editor
  • Di dalamnya terdapat tools untuk melakukan riset kata kunci, dan tools SEO lainnya
  • Dapat merencanakan konten
  • Terdapat pelatihan yang diberikan oleh Surfer Academy.

Harga Surferseo :

Paket dasar: $49/bulan untuk satu situs web, hingga 10 artikel yang telah dioptimalkan per bulan.

Paket Pro: biaya $99 per bulan dan memungkinkan Anda untuk membuat lima situs web dan 30 artikel yang telah dioptimalkan.

Paket bisnis: Paket ini cocok untuk membangun hingga 10 situs web. Ini mengakomodasi 70 artikel per bulan dengan harga $ 199 / bulan.

18. Longshot

longshot
image 16

Longshot merupakan solusi yang Anda cari jika akan membuat artikel dengan jumlah kata yang banyak. Secara otomatis Asisten Ai ini dapat melakukan riset dan menghasilkan artikel untuk Anda.

Anda juga dapat mengoptimalkannya untuk mendapatkan peringkat di mesin pencari hanya dalam hitungan menit.

Longshot juga menawarkan berbagai macam tools untuk Anda gunakan dalam meningkatkan kualitas konten agar ramah terhadap SEO.

Fitur Longshot :

  • Mengoptimalkan dan membuat konten dengan jumlah kata panjang secara otomatis.
  • Dapat membuat tulisan deskripsi produk, video, email, dan tujuan lainnya.
  • Kemampuan untuk menyusun ulang sebuah artikel
  • Dapat mengecek tingkat plagiarisme secara langsung
  • Menghasilkan ide postingan Blog
  • Dapat membuat FAQ secara otomatis.
  • Terdapat fitur trial untuk Anda coba secara gratis.

Harga Longshot :

Paket Pro: Mulai dari $29,90 per bulan, dengan 1.000 kredit penulisan dan kemampuan untuk menggunakan plugin pengecekan fakta dan otentik.

Paket Enterprise: berharga $89,90 per bulan dan menawarkan kredit tidak terbatas serta manfaat tambahan seperti dukungan pelanggan khusus.

19. Closers Copy

Closer Copy
Closer Copy

Closers Copy merupakan Ai writer yang dapat digunakan untuk membuat banyak jenis konten pemasaran. Mereka mengklaim bahwa model NLP yang mereka gunakan lebih terlatih dibandingkan GPT-3 dalam hal penulisan artikel pemasaran.

Fitur Closers Copy

  • Membuat perencanaan konten dan auditor SEO
  • Dapat berkolaborasi langsung dengan tim
  • Kemampuan untuk membuat kerangka artikel
  • Alat penulisan copywriting untuk pemasaran
  • Terdapat lebih dari 100 bahasa yang mereka dukung

Harga Closers Copy

Paket daya: Memungkinkan dua pengguna untuk menggunakan layanan ini. Ini mencakup 300 AI berjalan per bulan dan 50 audit SEO per pengguna dengan harga $49,99/bulan

Paket Kekuatan Super: Paket ini cocok untuk tiga pengguna. Ini termasuk penulisan dan audit AI tanpa batas seharga $79.99/bulan.

Paket Superpower Squad – Tersedia dengan harga $99.99/bulan, paket ini mencakup semua yang ada di Paket Superpower dan dukungan untuk lima orang.

20. SimplifiedAI Writer

SimplifiedAI Writer
SimplifiedAI Writer

SimplifiedAI Writer memudahkan untuk membuat berbagai konten pemasaran. Platform ini sebenarnya mencakup berbagai tools kreatif seperti asisten AI, animasi video dan perencana media sosial. Penulis AI dilengkapi dengan 50+ template untuk membantu Anda membuat salinan pemasaran yang ramah SEO.

Fitur SimplifiedAI Writer

  • Lebih dari 50 templat AI untuk bios, iklan dan halaman arahan.
  • Editor konten bentuk panjang
  • Alat untuk menulis ulang konten
  • Ekspander kalimat
  • Menawarkan berbagai nada penulisan
  • Alat untuk memperkenalkan postingan blog
  • Kolaborasi dalam tim
  • Tersedia versi gratis selamanya

Harga

Paket Tim: biaya $18/bulan. Paket ini mencakup 25.000 kata/bulan serta penulis AI bentuk pendek dan dukungan hingga lima pengguna.

Paket bisnis: Menyediakan 50.000 kata/bulan. Tersedia penulis bentuk pendek dan bentuk panjang. Kolaborasi waktu nyata juga ditawarkan dengan harga $30 per bulan.

Paket Pertumbuhan – Menyediakan 250.000 kata per bulan dan kemampuan untuk membuat templat Anda sendiri dengan harga $75 per bulan

21. Frase

Frase Ai Writer
Frase Ai Writer

Frase dapat menjadi opsi lainnya untuk Anda pertimbangkan dalam membuat konten dengan jumlah kata yang panjang serta SEO Friendly.

Alat penulisan berbasis Ai ini mengintegrasikan riset kata kunci, penulisan, dan pengoptimalan untuk menghasilkan artikel yang siap untuk dicari serta enak dibaca.

Frase ini juga dapat membuat artikel dalam jumlah kata yang panjang hanya dalam hitungan menit saja.

Fitur Frasa :

  • Mempunyai Editor konten
  • Dapat menilai artikel secara keseluruhan
  • Terintegrasi langsung dengan Google Search Console
  • Dapat membuat konten secara otomatis.
  • Anda bisa membuat template Anda sendiri.

Harga:

Paket Dasar: Paket ini untuk satu pengguna dengan 30 kredit dokumen dan biaya $44,99 per bulan.

Paket Tim: Memungkinkan hingga 3 pengguna dan kredit dokumen tak terbatas dengan biaya $114.99 per bulan

Paket perusahaan: Klien harus menghubungi Frase untuk mendapatkan paket Enterprise.

22. TextSpark

TextSpark
TextSpark

TextSpark digambarkan sebagai asisten menulis yang menyenangkan. Alat Penulisan berbasis Ai ini dapat menciptakan konten original dengan memahami gaya penulisan Anda serta menawarkan beberapa saran yang berguna.

TextSpark mudah digunakan dan memiliki user interface sederhana yang tidak membuat orang bingung. Ini sangat cocok digunakan bagi seorang penulis pemula.

Fitur TextSpark

  • Asisten Ai untuk Menulis
  • TextSpark dapat merencanakan dan menata konten
  • User Interface yang ramah bagi pemula
  • Terdapat banyak gaya dan nada penulisan yang unik
  • Dapat menghasilkan ide konten dengan cepat
  • Tersedia versi gratis.

Harga TextSpark

Paket Premium: mencakup 5.000 kata AI per bulan dengan harga $9,99/bulan

Paket profesional: Menawarkan 10.000 kata AI per Bulan dengan biaya $14,99/bulan

Paket Tidak Terbatas: jumlah kata AI yang tidak terbatas mulai dari $24.99 per Bulan

Kesimpulan

Membuat artikel menggunakan bantuan dari Artificial Intellegence memang banyak pro kontranya. Ada yang setuju, banyak juga yang menolaknya.

Mungkin banyak penulis yang berfikir bahwa dengan hadirnya Ai Writing tools ini akan menghilangkan job mereka. Seharusnya itu tidak terjadi.

Bagaimanapun, saat ini masih banyak kekurangan yang ada pada Mesin penulis ini. Anda sebagai penulis-lah yang dapat memperbaiki kesalahan tersebut karena Anda dapat berfikir.

Tapi tak dapat dipungkiri, menulis dengan bantuan Ai sangat membantu seorang penulis apabila mendapatkan deadline yang singkat.

Dan tentu banyak sekali manfaatnya, seperti apabila terjadi writers block, tentu Aplikasi penulisan Ai ini akan sangat membantu Anda memberikan Inspirasi.

Bagaimana tanggapan Anda? Tulis di kolom komentar yaa..

Sekian artikel mengenai 20+ Aplikasi Menulis Menggunakan Ai, semoga dapat membantu Anda dari masalah yang sedang dihadapi yaa…

Share your love

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *